Benda Diduga Bom Meledak Di Bantul Setelah Terinjak Kerbau
Bantul- Sebuah ledakan terjadi di timur Simpang Empat Bakulan Bantul. Dalam ledakan itu tidak ada korban dalam peristiwa tersebut, namun seekor anak kerbau mengalami luka-luka tusukan paku di bagian kaki dan perut.
Dugaan sementara, ledakan itu berasal dari bom rakitan yang diinjak kerbau tersebut, mendengar ledakan tim gegana langsung terjun ke lokasi. Salah seorang warga, Karto (49), warga sekitar Desa Sumberagung, Peristiwa terjadi sekitar pukul 11.00 WIB, Selasa (1/11/2016). Berawal saat Badri menggiring 3 kerbau miliknya, 1 kerbau dewasa dan 2 anaknya, untuk dimandikan. Mendekati sungai, salah satu amak kerbau berlari.
Kerbau anakan itu terkapar, namun masih hidup. Tubuhnya, terutama perut dan kaki, dipenuhi paku. Juga ada ceceran paku di aspal.
Hingga saat ini, pukul 12.20 WIB, polisi masih berada di lokasi. Mereka membuat barikade dan melarang warga melintas. Belum diketahui benda apakah yang terinjak kerbau tersebut dan kenapa ada di tempat tersebut