Berantas Klitih Di Yogyakarta, Polisi Amankan Puluhan Remaja Bersajam
Perkembangan Kasus Klitih di Yogyakarta
Yogyakarta- Untuk mengantisipasi adanya gangguan kamtibmas khususnya terkait klitih di Kota Yogyakarta, polisi terus meningkatkan patrolinya. Upaya yang dilakukan oleh Polresta Yogyakarta dan jajarannya tersebut tampak seperti Minggu (27/11/16) dini hari.
Anggota Satsabhara Polresta Yogyakarta bersama dengan jajaran Satreskrim, Satintel dan Polsek Kraton berhasil mengamankan segerombolan remaja yang membawa senjata tajam dan terindikasi akan melakukan tawuran. Indikasi tersebut terbukti dengan ditemukannya beberapa senjata tajam.
Puluhan remaja yang masih berstatus pelajar tersebut diamankan di Sebelah timur Pasar Ngasem. Setidaknya sebanyak 28 orang dan 20 sepeda motor serta lima senjata tajam di antaranya tiga clurit, satu pedang dan satu golok berhasil dimankan oleh polisi.
Hal tersebut diungkapkan oleh Paursubbaghumas Polresta Yogyakarta Ipda Kusnaryanto pagi ini. Dirinya mengungkapkan ke-28 remaja tersebut masih terus dilakukan pemeriksaan oleh pihak reskrim.